. . . "Selamat Datang Semoga Bisa Menjadi Sarana Mempererat Ukhuwah" "Barang siapa di antara kamu yang melihat kemungkaran, maka hendaklah ia merubah (mengingkari) dengan tangannya, jika tidak mampu hendaklah ia merubah (mengingkari) dengan lisannya, jika tidak mampu hendaklah ia merubah dengan hatinya, dan itulah keimanan yang paling lemah." Ballighu Annii Walau Ayyah

Selasa, 17 Januari 2012

ERAMUSLIM DIGEST EDISI 9

Link Download : Edisi 9 (klik)

Assalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh,
Pembaca Budiman,

Sesekali tengoklah berbagai museum yang ada di negeri ini. Lihatlah dan cermati, apa yang dituturkan sejarah resmi negeri ini tentang umat Islam? Museum ABRI Satria Mandala, Museum Nasional (Monas), dan lainnya mengabarkan kepada kita jika umat Islam Indonesia merupakan umat yang suka berontak pada NKRI, tidak beda dengan gerakan separatis dan teroris. Museum Gajah yang menyimpan ribuan benda-benda bersejarah negeri ini juga menyembunyikan fakta sejarah jika peradaban Islam telah banyak menghiasi negeri ini, bersama-sama dengan peradaban Hindu-Budha. Begitu banyak kiprah umat Islam negeri ini yang disembunyikan ke dalam pojok-pojok gelap sejarah. Tak ter sentuh dan dibiarkan menghilang sejalan dengan memori bangsa ini yang memang teramat singkat.

Adakah konspirasi untuk menghilangkan kiprah umat Islam di Nusantara dari memori kolektif bangsa ? Wallahu’alam. Hanya saja, gerakan reformasi yang menghasilkan banyak partai Islam dan keterbukaan, ternyata sama sekali tak tertarik untuk menyingkap gelapnya tirai sejarah umat Islam Indonesia. Museum di negeri ini masih saja sama sebangun menuturkan sejarah bangsa ini kepada anak-anak kita sejak dari zaman rezim fasis Suharto hingga ke rezim reformasi sekarang ini. Ironis, memang. Menyadari hal itu, kami, Eramuslim Digest, mencoba untuk memulai menyingkap tirai gelap sejarah umat Islam Indonesia.


Bukan hal yang mudah, memang. Niat baik saja tidaklah cukup. Namun kami tetap berusaha untuk setidaknya memulainya. Untuk itu, sajian edisi 9 kali ini kami memuat “The Untold Story: Konspirasi Penggelapan Sejarah Islam Indonesia”. Mudah-mudahan, upaya yang tidak seberapa ini bisa menyentak kesadaran kolektif kita.

Tema “The Untold History” kami bagi menjadi dua bagian. Dalam edisi 9 ini kami menyoroti kebesaran peradaban bangsa ini sejak zaman sebelum masehi hingga masa pergerakan nasionalisme di mana umat Islam menjadi pionirnya. Dan edisi selanjutnya, dalam edisi 10, insya Allah akan kami paparkan kiprah umat Islam Indonesia hingga masa reformasi. Ada banyak mutiara yang selama ini tersembunyi kami temukan. Mutiara-mutiara yang berserakan tersebut kami kumpulan dan kami sajikan untuk Anda, Pembaca Budiman.

Akhirul kata, selamat menikmati sajian kami yang mudah-mudahan bermanfaat bagi Anda semua.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan Anda semoga bermanfaat, silahkan tinggalkan komentar sebagai bentuk saling berbagi...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites